Jumlah Soal:60 soal
Waktu:120 menit
Mulai:
Selesai:
Sisa:
 

  Kelas : 3, Ebtanas (Kimia/Tahun 2003)

1.   Diantara perubahan materi berikut :
1. gula larut dalam air               4. kapur barus menyublim
2. lilin menyala                         5. penyepuhan logam
3. pembuatan yoghurt              6. petasan meledak
Kelompok yang termasuk perubahan kimia adalah ........
A.1, 2, dan 3
B.2, 3, dan 4
C.2, 3, dan 6
D.4, 5, dan 6
E.2, 4, dan 5

2.   Suatu larutan yang mengandung 45% glukosa mempunyai berat jenis 1,46 gram/cm, dalam 50 ml larutan tersebut mengandung glukosa sebanyak ........
A.56,0 gram
B.32,85 gram
C.22,50 gram
D.15,41 gram
E.12,15 gram

3.   Pernyataan yang tidak tepat mengenai atom, molekul dan ion adalah ........
A.atom merupakan zat tunggal
B.ion, zat tunggal yang bermuatan listrik
C.senyawa dapat diuraikan dengan reaksi kimia
D.molekul, gabungan dua atau lebih atom yang sama atau berbeda
E.senyawa, gabungan dari beberapa ion

4.   Pasangan rumus kimia senyawa yang terbentuk dari ion-ion serta namanya yang benar adalah ........
A.Fe2(SO4)3, Besi (III) sulfat
B.Fe3(PO4)2, Besi (III) pospat
C.K2SO4, Kalsium sulfat
D.Cu2(PO4)3 : tembaga (II) pospat
E.Cu(SO4)2 : tembaga (II) sulfat

5.   Supaya reaksi : a Al2S3 + b H2O + c O2 d Al(OH)3 + e S
menjadi reaksi yang setara, maka harga koefisien reaksi: a, b, c, d dan e berturut-turut adalah ........
A.1, 3, 2, 2, 3
B.2, 6, 4, 2, 3
C.2, 6, 6, 4, 6
D.2, 6, 3, 4, 6
E.4, 6, 3, 4, 12

6.   Bila masa atom relatif : Al = 27, S = 32, O = 16, H = 1, maka massa molekul relatif dari senyawa Al2(SO4)3.6H2O adalah ........
A.370
B.226
C.338
D.402
E.450

7.   Untuk oksidasi sempurna 1 liter campuran yang terdiri dari 60% gas metana (CH4) dan 40% gas etana (C2H6), diperlukan oksigen murni sebanyak ........
A.2,4 liter
B.2,6 liter
C.2,8 liter
D.3,0 liter
E.3,2 liter

8.   Sebanyak 300 gram suatu senyawa dengan rumus empiris CH2O mengandung 1024 molekul (C = 12, H = 1, O = 16).
Rumus molekul senyawa tersebut adalah ........
A.C2H4O2
B.C3H6O3
C.C4H8O4
D.C6H12O6
E.C5H10O5

9.   Berdasarkan lambang atom , jumlah proton, elektron dan neutron dalam ion Fe3+ adalah ........
A.26, 56, 30
B.26, 26, 30
C.26, 23, 30
D.26, 30, 23
E.23, 23, 30

10.   Diketahui unsur-unsur P, Q, R, S dan T dengan nomor atom berturut-turut 19, 20, 13, 15, dan 35. Ikatan ion dapat terjadi antara atom-atom unsur ........
A.Q dan T
B.T dan S
C.P dan Q
D.R dan P
E.Q dan R

11.   Nama senyawa :   adalah ........
A.4 - isopropil - 3 - heksena
B.4 - etil - 5 - metil - 2 - heksuna
C.3 - isopropil - 4 - heksuna
D.4 - etil - 5 - metil - 3 - heptuna
E.3 - etil - 2 - metil - 4 - heptuna

12.   Premix merupakan bahan bakar bensin yang terdiri dari campuran ........
A.20% n-heptana dan 80% isooktana
B.80% premium dan 20% TEL
C.20% isioktana dan 80% n-heptana
D.20% premium dan 80% MTBE
E.80% premium dan 20% MTBE

13.   Logam Aluminium sebanyak 0,2 mol direaksikan dengan 600 ml larutan asam sulfat 0,5 M menurut reaksi : (belum setara)
Al(s) + H2SO4(aq) Al2 (SO4)3(aq) + H2(g)
Gas H2 yang terbentuk pada keadaan standar adalah ........
A.2,24 liter
B.2,90 liter
C.4,48 liter
D.6,72 liter
E.11,2 liter

14.   Diketahui :
CS2 + 3 O2 CO2 + 2 SO2     H = -1110 kJ.
CO2 C + O2       H = + 394 kJ
SO2 S + O2        H = + 297 kJ
Maka perubahan entalpi pembentukan CS2 adalah ........
A.+ 122 kJ
B.- 122 kJ
C.+ 419 kJ
D.- 419 kJ
E.+ 906 kJ

15.   Diketahui energi ikatan rata-rata dalam kJ/mol dari :
C = C : 607                                          O - H : 460
C - C  : 343                                          C - O : 351
C - H  : 410
Perubahan entalpi dari reaksi :
CH2 = CH2 + H2O CH3 - CH2 - OH adalah ........
A.-111 kJ/mol
B.+111 kJ/mol
C.-37 kJ/mol
D.+37 kJ/mol
E.-74 kJ/mol

16.   Perhatikan data eksperimen sebagai berikut :

Berdasarkan data tersebut, pernyataan yang benar adalah ........
A.Orde reaksi terhadap H2 adalah 2
B.Orde reaksi terhadap SO2 adalah 2
C.Orde reaksi total adalah 4
D.Persamaan laju reaksi : v = k [H2]2 [SO2]2
E.Laju reaksi menjadi 4x jika [H2] dan [SO2] diperbesar 2x.

17.   Perhatikan reaksi kesetimbangan berikut :
2 NO(g) + O2(g) 2 NO2(g) .    H = + 150 kJ
apabila pada volume tetap suhu dinaikkan, maka kesetimbangan bergeser ke arah ........
A.kanan dan harga K tetap
B.kiri dan harga K makin kecil
C.kanan dan harga K makin besar
D.kanan dan harga K makin kecil
E.kiri dan harga K makin benar

18.   160 gram SO3 (Mr = 80) dipanaskan dalam wadah bervolume 1 liter dan terjadi reaksi :
     2 SO3(g) 2 SO2(g) + O2(g)
setelah tercapai kesetimbangan perbandingan mol SO3 : O2 adalah 2 : 3.
Harga tetapan kesetimbangan reaksi tersebut adalah ........
A.2,25
B.4,50.
C.4,75
D.6,75
E.7,25

19.   Reaksi berikut ini yang menghasilkan gas adalah ........
A.NaCl + AgNO3
B.(NH4)2 SO4 + NaOH
C.Na2SO4 + BaCl2
D.NaOH + HCl
E.Pb(NO3)2 + HCl

20.   Larutan H2SO4 0,4% (Mr = 98) dengan massa jenis 1,225 gram cm-3 mempunyai pH ........
A.1,0
B.2,0
C.1,3
D.2,6
E.4,7

21.   Suatu basa lemah LOH mempunyai pH = 10 + log 5, Kb LOH = 2,5 x 10-5, maka konsentrasi basa tersebut adalah ........
A.0,01 M
B.0,02 M
C.0,03 M
D.0,04 M
E.0,05 M

22.   Pasangan asam-basa konjugasi dari reaksi :
     HSO4-(aq) +H2O(l) H3O-(aq) + SO42-(aq) adalah ....
A.HSO4-(aq) dengan H2O(l)
B.H3O+(aq) dengan SO42-(aq)
C.HSO4-(aq) dengan H3O+(aq)
D.H2O(l) dengan SO42-(aq)
E.HSO4-(aq) dengan SO42-(aq)

23.   Suatu senyawa dengan rumus molekul C3H6O. Bila direaksikan dengan pereaksi Fehling menghasilkan endapan merah bata. Senyawa tersebut adalah ........
A.1- propanol
B.2- propanol
C.propanon
D.propanal
E.propanoat

24.   Sebanyak 2,04 gram suatu asam karboksilat (C = 12, H = 1, O = 16) dapat dinetralkan oleh 40 ml larutan NaOH 0,5 M.
Asam karboksilat tersebut adalah ........
A.asam propanoat
B.asam pentanoat
C.asam butanoat
D.asam metanoat
E.asam etanoat

25.   Reaksi gliserida dengan NaOH menghasilkan ........
A.alkohol dan alkanoat
B.lemak dan sabun
C.gliserol dan sabun
D.ester dan alkohol
E.lemak dan gliserol

26.   Pembuatan koloid di bawah ini yang termasuk pembuatan cara kondensasi adalah ........
A.sol As2S3 dibuat dengan mengalirkan gas H2S ke dalam larutan As2O3
B.sol emas dibuat dengan melompatkan bunga api listrik dari elektroda Au dalam air
C.sol belerang dibuat dengan mencampurkan serbuk belerang dengan gula kemudian dimasukkan dalam air
D.sol Al(OH)3 dibuat dengan menambahkan larutan Al(OH)3
E.sol agar-agar dibuat dengan memasukkan serbuk agar-agar ke dalam air panas

27.   Zat antioksidan yang ditambahkan pada pembuatan margarin adalah ........
A.natrium benzoat
B.butyl hidroksi anisol
C.siklamat
D.beta karoten
E.isoamil asetat

28.   Diantara pestisida di bawah ini yang digunakan untuk membasmi tikus adalah ........
A.Nematisida
B.Fungisida
C.Herbasida
D.Insektisida
E.Rodentisida

29.   Uranium meluruh dengan persamaan :
    
Jumlah partikel dan yang dipancarkan berturut-turut sebanyak ........
A.6 dan 2
B.6 dan 4
C.8 dan 6
D.8 dan 4
E.7 dan 4

30.   Senyawa yang dapat merusak lapisan ozon adalah ........
A.CF2Cl2 dan NO2
B.SO2 dan NO2
C.SO2 dan NO
D.CF2Cl2 dan NO
E.CF2Cl2 dan SO2

31.   Ke dalam 500 gram air dilarutkan 40 gram senyawa Fe2(SO4)3. Jika Kd air = 0,52°C/m; derajat ionisasi 0,8, maka kenaikan titik didih larutan tersebut adalah ........
(Ar : Fe = 56, S = 32, O = 16)
A.0,333 °C
B.0,354 °C
C.0,416 °C
D.0,437 °C
E.0,496 °C

32.   Larutan yang isotonic dengan larutan KBr 0,3 M pada suhu yang sama adalah ........
A.0,3 M Natrium sulfat
B.0,1 M Ammonium sulfat
C.0,2 M Kalium Kromat
D.0,5 M Glukosa
E.0,1 M Asam sulfat

33.   100 ml larutan Ca(OH)2 0,1 M dicampurkan ke dalam larutan CH3COOH 0,1 M, ternyata pH campurannya = 5. Jika harga Ka asam asetat 1 . 10-5 , maka volum larutan CH3COOH 0,1 M adalah ........
A.100 ml
B.150 ml
C.200 ml
D.300 ml
E.400 ml

34.   Diketahui garam-garam :
(1) Natrium asetat             (3) Kalium sianida
(2) Ammonium sulfat         (4) Ammonium sulfida
Pasangan garam yang larutannya dalam air mengalami hidrolisis adalah ........
A.1, 2, 3, dan 4
B.1, 2, dan 3
C.1 dan 3
D.2 dan 4
E.1, 3, dan 4

35.   Ke dalam 60 ml larutan HA 0,1 M (Ka = 1,5 x 10-4) ditambahkan 40 ml larutan Ba (OH)2 0,075 M, maka pH larutan yang terjadi adalah ........
A.6 - 21og 2
B.8 + log 2
C.8 + 1og 2
D.6 - log 2
E.8

36.   Kelarutan CaCO3 dalam air pada suhu tertentu = 10-3 mol/liter. Pada suhu yang sama kelarutan CaCO3 dalam larutan Ca(NO3)2 0,05 M, adalah ........
A.2 x 10-4
B.2 x 10-6
C.2 x 10-8
D.2 x 10-9
E.5 x 10-9

37.   Kelarutan Mg(OH)2 dalam air pada 25 °C adalah 1,16 mg per 100 cm³ (Mr = 58). Harga Ksp dari Mg(OH)2 adalah ........
A.16 . 10-2
B.8 . 10-11
C.3,2 . 10-11
D.8. 10-10
E.3,2 . 10-13

38.   Bilangan oksida Cl dari -1 sampai dengan +7. Ion atau molekul manakah di bawah ini yang tidak dapat mengalami reaksi disproporsionasi adalah ........
A.Cl2 dan HClO4
B.HCl dan HClO2
C.ClO2 dan HClO3
D.Cl2 dan KClO3
E.Cl- dan NaClO4

39.   Pada reaksi H2SO4 + HI H2S + I2 + H2O
1,5 mol asam sulfat dapat mengoksidasi hidrogen Iodida sebanyak ........
A.12 mol
B.9 mol
C.6 mol
D.3 mol
E.1,5 mol

40.   Jika diketahui potensial elektroda standard dari :
Ag+(aq) + e       Ag(s)    E° = +0,80 volt
In3+(aq) + 3e     In(s)     E° = -0,34 volt
Mg2+(aq) + 2e   Mg(s)   E° = -2,37 volt
Mn2+(aq) + 2e   Mn(s)   E° = -1,20 volt
Pasangan yang memberikan perbedaan potensial sebesar +1,14. volt adalah ........
A.Ag Ag+ dan Mn2+ Mn
B.In In3+ dan Ag+ Ag
C.Mn Mn2+ dan Mg2+ Mg
D.Ag Ag+ dan In3+ In
E.Mg Mg2+ dan Ag+ Ag

41.   
Peristiwa elektrolisasi dari ke lima gambar di atas yang menghasilkan gas pada suhu kamar di kedua elektrodanya adalah ........
A.1 dan 2
B.2 dan 4
C.3 dan 5
D.4 dan 5
E.1 dan 3

42.   50 ml larutan Ba(OH)2 0,1 M diperlukan untuk menetralisir hasil elektrolisis LSO4 dengan elektroda Pt. Jika di katode terbentuk 0,325 gram logam L, maka massa atom relatif logam tersebut adalah ........
A.24
B.40
C.56
D.59
E.65

43.   Bilangan kuantum dari elektron terakhir suatu atom unsur dengan nomor 40 adalah ........
A.n = 4 l = 2 m = +1 s = -½
B.n = 4 l = 2 m = -1 s = +½
C.n = 5 l = 0 m = 0 s = -½
D.n = 5 l = 2 m = 1 s = +½
E.n = 4 l = 2 m = 0 s = -½

44.   Unsur dengan konfigurasi elektron :
1s2 2S2 2p6       3s2 3p6 3d10       4s2 4p6       4d8 5s2
terletak pada ....
A.periode ke 5, golongan VIII B
B.periode ke 5, golongan II B
C.periode ke 5, golongan II A
D.periode ke 4, golongan II A
E.periode ke 4, golongan VIII A

45.   Diberikan pasangan kelompok senyawa berikut :
1. NH3 dengan BF        3. BF dengan H2O          5. NH3 dengan H2S
2. H2O dengan HCl      4. NH3 dengan HBr
Kelompok senyawa yang mempunyai ikatan hidrogen adalah ........
A.2.dan 3
B.4 dan 5
C.1 dan 5
D.1 dan 3
E.3 dan 4

46.   Gas mulia mempunyai konfigurasi elektron paling stabil.
Pernyataan berikut yang tidak sesuai dengan keadaan gas mulia tersebut adalah ........
A.energi ionisasinya terbesar dalam periodenya
B.di alam selalu dalam keadaan bebas
C.semua gas mulia tidak dapat dibuat senyawanya
D.makin besar nomor atomnya makin reaktif
E.semua elektron gas mulia telah berpasangan

47.   Dari reaksi berikut ini :
1. Br2(aq) + KCl(aq)      3. Cl2(aq) + MgBr2(aq)     5. Br2(aq) +KF(aq)
2. F2(aq) + KBr2(aq)      4. I2(aq) + NaCl(aq)
Reaksi yang dapat berlangsung secara spontan adalah ........
A.1 dan 2
B.4 dan 5
C.2 dan 4
D.3 dan 5
E.2 dan 3

48.   BF dan HCl dapat dibuat dengan memanaskan garam halidanya dengan asam sulfat pekat, tetapi HBr dan HI tidak dapat dibuat dengan cara yang sama. Hal ini terjadi karena ........
A.HF dan HCl adalah asam yang lebih kuat dari HBr dan HI
B.Br- dan I- dapat dioksidasikan oleh asam sulfat pekat
C.Ikatan HF dan HCl lebih kuat dari pada ikatan HBr dan HI
D.F- dan Cl- dapat dioksidasi oleh asam sulfat pekat
E.HBr dan HI mudah menguap

49.   Garam kalium dan garam barium jika dibakar pada nyala api Bunsen akan memberikan spektrum emisi berwarna ........
A.ungu dan hijau
B.kuning dan merah
C.ungu dan biru
D.hijau dan kuning
E.kuning dan biru

50.   Diketahui senyawa-senyawa :
1. kriolit              3. bauksit              5. kaolin
2. kaporit            4. kalkopirit
Pasangan senyawa yang mengandung aluminium adalah ........
A.1, 2, dan 3
B.2, 3, dan 4
C.3, 4, dan 5
D.1, 3, dan 5
E.2, 4, dan 5

51.   Urutan yang benar pada proses pengolahan tembaga dari bijih tembaga adalah ........
A.reduksi - pemekatan - pemanggangan - elektrolisis
B.elektrolisis - reduksi - pemekatan - pemanggangan
C.pemanggangan - elektrolisis - reduksi - pemekatan
D.pemekatan - elektrolisis - pemanggangan - reduksi
E.pemekatan - pemanggangan - reduksi - elektrolisis

52.   Nama senyawa kompleks: K[Co(NH3) (S2O3)2] adalah ........
A.Kalium tetramin disulfatokobalt (III)
B.Kalium tetramin ditiosulfatokobaltat (III)
C.Kalium tetramin ditiosi anatokobaltat (III)
D.Kalium tetramin ditiosulfatokobalt (II)
E.Kalium tetramin disulfatokobalt (H)

53.   Jika senyawa direaksikan dengan HCl, maka akan dihasilkan........
A.2 - metil - 3 - kloro - pentana
B.2 - kloro - 4 - metil - pentana
C.2 - metil - 4 - kloro - pentana
D.3 - kloro - 2 - metil - pentana
E.2 - kloro - 2 - metil - pentana

54.   Senyawa karbon berikut yang mempunyai isomer optik adalah ........
A.C3H6O3
B.C3H6O
C.C3H6O2
D.C3H8O
E.C3H8O3

55.   Senyawa haloalkana yang digunakan sebagai obat bius dengan sebutan Halotan adalah.....
A.CBr2 ClF
B.CH2 = CHCl
C.CF3 - CHClBr
D.CCl2F2
E.CHF2 - C Cl2 Br

56.   Rumus struktur dari asam meta nitro benzoat adalah ........
A.
B.
C.
D.
E.

57.   Diberikan tabel polimer sebagai berikut :

Pasangan yang tepat dari ketiga komponen di atas adalah ........
A.2 dan 4
B.1 dan 3
C.3 dan 5
D.4 dan 5
E.2 dan 3

58.   Suatu karbohidrat dengan pereaksi Fehling akan memberikan endapan merah bata, dan jika dihidrolisis akan menghasilkan dua macam karbohidrat yang berlainan.
Zat tersebut adalah ........
A.maltosa
B.sukrosa
C.selulosa
D.amilum
E.laktosa

59.   Data percobaan uji protein sebagai berikut :

Berdasarkan data di atas, maka protein yang mengandung gugus inti benzena adalah ......
A.susu dan ikan
B.susu dan tahu
C.putih telur dan ikan
D.tahu dan ikan
E.susu dan putih ikan

60.   Senyawa organik dalam tubuh makhluk hidup dapat digolongkan ke dalam :
1. Karbohidrat               3. Lipid                    5. Vitamin
2. Protein                       4. Asam nukleat
Yang dapat menghasilkan energi dalam tubuh adalah ........
A.1, 2, 3, 4, dan 5
B.1, 2, 3, dan 4
C.1, 3, dan 5
D.1, 2, dan 3
E.1, 2, dan 4



HomeCopyright © 1999-2007, InVirCom, All rights reserved.
Homepage : http://www.invir.com, email : banksoal@invir.com